07 Maret 2012

Beberapa Varian Jeep Irit BBM Rilis di Jakarta

Jeep Wrangler Rubicon
PT Garasindo Inter Global selaku agen pemegang merek Chrysler, Jeep, dan Dodge di Indonesia, memperkenalkan generasi terbaru Jeep Wrangler.


Jeep Wrangler datang dengan beragam varian , mulai dari Wrangler Sport 2 pintu, Wrangler Sport 4 pintu dengan berbahan bakar bensin sampai dengan  Wrangler Sport berbahan bakar diesel.
"Untuk Wrangler bermesin diesel sudah disesuaikan spesifikasinya di Indonesia, sehingga dapat menggunakan solar yang kurang baik di Indonesia," kata Rieva Muchsin , Chief Marketing Officer, PT Garansindo Inter Global .
Dua varian lainnya adalah Wrangler Sahara dan Wrangler Rubicon. Semua varian baru Wrangler yang berbahan bakar bensin dipersenjatai mesin 3.6-liter. Mobil ini dibanderol mulai dari Rp 670 juta sampai Rp 865 juta , off the road Jakarta.


Jeep terbaru ini diklaim lebih irit 10 persen dari pendahulunya. Dengan konsumsi bahan bakar 1 liter mencapai 8 kilometer di dalam kota dan 10 kilometer untuk jalan bebas hambatan. 
"Jeep mengusung teknologi trail rated 4X4 dengan penggerak empat roda yang mampu melibas segala jenis jalan , ground clearance tinggi," tambah Rieva.

1 comments:

Posting Komentar